Pendidikan Kesehatan tentang Mempraktikkan Tujuh Langkah Cuci Tangan

Authors

  • Angela Dwi Pitri Universitas Katolik St. Agustinus Hippo Pontianak
  • Dwi Kurniasih Universitas Katolik St. Agustinus Hippo Pontianak
  • Florida Listavia Universitas Katolik St. Agustinus Hippo Pontianak
  • Maria Goretik Universitas Katolik St. Agustinus Hippo Pontianak
  • Felisia Lulis Inta Nu'nya Universitas Katolik St. Agustinus Hippo Pontianak
  • Jeane Dwi Lestari Universitas Katolik St. Agustinus Hippo Pontianak
  • Merri Lihdia Kornelia Universitas Katolik St. Agustinus Hippo Pontianak
  • Monika Gresiamoran Universitas Katolik St. Agustinus Hippo Pontianak
  • Raini Raini Universitas Katolik St. Agustinus Hippo Pontianak

DOI:

https://doi.org/10.52075/ja.v2i2.253

Keywords:

CUCI TANGAN; PRA-SEKOLAH; TRANSMISI INFEKSI

Abstract

Mengubah perilaku anak mencuci tangan menggunakan sabun harus didasari dengan pengetahuan tentang pentingnya mencuci tangan. Edukasi pada usia anak memerlukan cara kreatif  yang disebut belajar sambil bermain. Cara edukasi ini mampu membuat anak merasa senang dan tidak terbeban untuk melakukan yang diperintahkan. Jenis transmisi infeksi penyakit akibat kurang memperhatikan kebersihan tangan yaitu 71% dari 1099 anak mengalami gangguan fungsi pernapasan dan 85% dari 297 anak mengalami gangguan sistem pencernaan. Anak yang menderita infeksi penyakit akan menularkan kepada anak lain dan menyebabkan angka ketidakhadiran siswa karena sakit meningkat. Tujuan dilakukan pengabdian kepada masyarakat untuk meningkatkan pengetahuan anak tentang manfaat mencuci tangan menggunakan sabun. Metode pelaksanaan berupa pendidikan kesehatan yang dilaksanakan di TK Pelita Hati pada tanggal 26 Juni 2023. Hasil pengabdian kepada masyarakat adalah peningkatan pengetahuan anak di mana mampu mempraktikkan kembali tujuh langkah mencuci tangan menggunakan sabun. Peningkatan kognitif anak diharapkan mampu mendorong perubahan perilaku anak-anak usia pra-sekolah dalam praktik mencuci tangan.

Downloads

Published

2024-02-02

How to Cite

Pitri, A. D., Kurniasih, D., Listavia, F., Goretik, M., Nu’nya, F. L. I., Lestari, J. D. ., Kornelia, M. L., Gresiamoran, M., & Raini, R. (2024). Pendidikan Kesehatan tentang Mempraktikkan Tujuh Langkah Cuci Tangan. Amare, 2(2), 68-75. https://doi.org/10.52075/ja.v2i2.253